THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Senin, 25 Januari 2010


Jum'at, 26 Juni 2009 , 17:26:00

SETIAP orang tua pasti akan merasa bangga dan beryukur kepada Allah SWT, jika buah hati mereka mampu mengukir prestasi di bidang apa saja. Kenyatan itulah yang dirasakan pasangan Hamka dan Sari Narulita. Dua putri, pada usia yang masih remaja telah banyak menorehkan prestasi yang membanggakan.

Anak pertama yakni Rika Enjelia lahir di Samarinda 1 Oktober 1990, telah mengukir prestasi pada berbagai event bergengsi yang diikuti. Hingga sekarang Rika telah meraih 9 kali gelar juara. Masing-masing juara remaja parade musik dan modeling Sengata 2003. Juara wajah Sengata. Juara kategori remaja pemilihan model Sengata. Juara top model jeans 2006 .

Berikut juara kategori remaja pemilihan Miss Sophie Martin Sengata. Juara Miss Sophie Martin tingkat Kaltim 2006 di Bontang. Peringkat harapan II dan juara favorit Putri Indonesia 2006 di Samarinda, Kaltim. Dan, meraih runner up I Putri Antinarkoba se-Kaltim 2006.

Sedangkan adiknya Rika Enjerina (15) pernah meraih juara kategori anak-anak 2003 pada Parade Musik dan Modeling Sengata. Menjadi runner up kategori B Top Model Jeans 2006. Juara kategori anak-anak pemilihan model Sophie Martin Sengata. Juara favorit Putri Antinarkoba tingkat anak-anak se-Kaltim 2006.

Rika Enjelia dan Rika Enjerina sama-sama alumni SD Negeri 01 Sengata Utara dan SMP Negeri I Sengata Utara. Rika Enjelia yang menamaktkan sekolahnya di SMA Negeri I Sengata Utara, sekarang sedang melanjutkan pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Jakarta. Sedangkan Rika Enjerina masih duduk di bangku kelas II SMA Melati Samarinda.

Sebagai aktivis antinarkoba, keduanya menyampaikan pesan moral kepada generasi muda khususnya, agar mampu menahan diri untuk tidak terlibat dalam urusan penyalahgunaan narkoba. “Narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan dan juga merusak masa depan. Oleh karena itu, jangan sentuh narkoba," tandas Rika Enjelia, Kamis (25/6) kemarin. (hms2)

0 komentar: